OPPO Neo 3, Berbekal Fiture HSTT dan Memori Lebih Besar

Kabar Gadget - Generasi penerus dari seri Neo telah resmi di rilis oleh OPPO. Beberapa waktu lalu, OPPO resmi meluncurkan smartphone terbarunya yang di beri nama OPPO Neo 3. Smartphone yang ditujukan untuk kalangan menengah ini memiliki berbagi fitur yang cukup menarik. Selain hadir dengan kapasitas memori yang lebih besar, juga adanya fiture HSTT (Hotknot Screen Transfer Technology) yang dapat mempermudah anda dalam bertukar data ke sesama gadget yang di dukung.
Dengan fitur ini, anda hanya tinggal menempelkan layar untuk mulai mentransfer data anda. Lalu, selain semua kelebihan dan fitur ini, apa saja yang di benamkan pada OPPO Neo 3 ini? Mari kita intip review OPPO Neo 3 berikut.
Meski ditujukan untuk pangsa pasar kelas menengah, tapi desain yang di usung oleh OPPO Neo 3 ini cukup premium dan memiliki tampilan yang sangat elegan. Dengan dimensi 132 x 65.8 x 9.2 mm, samrtphone yang memiliki berat 128.5 gram ini cukup tipis dan terkesan sangat stylish. Layarnya juga sudah mengadopsi teknologi IPS LCD berkedalaman 16 juta warna dengan resolusi 480 x 854 pixel. (Lihat juga Kelebihan Oppo N 1 Mini)
Gambar yang dihasilkan layar seluas 4.5 inc ini sudah cukup tajam dan jelas dengan kerapatan pixel mencapai 217ppi pixel density. Layar ini juga sudah di bekali teknologi Hotknot Screen Transfer data sebagai mana yang sudah kita bahas dalam artikel pembuka di atas.
Untuk masalah kinerjanya, smartphone yang mengusung OS Android ini mengadopsi prosesor MTK 6572 Dual-core dengan kinerja mencapai 1.3 GHz. Sedangkan olah garfisnya di serahkan pada GPU Mali 400 MP yang sudah sangat dikenal akan ketangguhanya. Untuk membuat kinerjanya semakin maksimal, RAM yang memiliki kapasitas 1GB juga sudah dimiliki.
Tentu saja, perpaduan dari jeroan yang mumpuni ini akan dapat menghasilkan kinerja system yang cukup setabil dan lancer. Baik sekedar untuk menonton video, membuka aplikasi, dan juga bermain game. Sedangkan untuk media penyimpanan, OPPO Neo 3 memiliki 4GB internal memori yang dapat anda manfa’atkan. Dan dapat anda tingkatkan lagi dengan microSD up to 32 GB. (Lihat kelebihan Oppo Joy)
Untuk sektor photografi yang di miliki, OPPO Neo 3 mengusung kamera berkekutan 5 MP sebagai penyangga kamera utama. Resolusi yang di miliki juga di rasa sudah cukup pantas dengan harga yang ditawarkanya. Untuk memaksimalkan kinerjanya, kamera dengan resolusi 2592 x 1944 pixel ini di jejali dengan berbagai fiture pendukung, seperti LED flash, Fixed focus, Panorama, dan juga Geo tagging.
Sedangkan untuk memenuhi kebutuhan foto selfie anda, sebuah kamera depan yang memiliki resolusi 2 MP sudah siap menyambuat anda. Meski tak besar, tapi kamera ini sudah memiliki hasil foto yang cukup baik. Apa lagi jika hanya untuk seru-seruan dan diunggah ke media social.
Untuk urusan koneksi, OPPO Neo 3 sudah dibekali kemampuan Dual SIM Quadband GSM. Dan juga sudah mendukung jaringan HSDPA untuk menemani kegiatan surfing anda di dunia maya. Dan untuk dapat menikmati internet gratis via hotspot, anda juga sudah di sediakan fiture wifi. Selain fitur yang sudah di sebut, OPPO Neo 3 juga memiliki fitur koneksi lain, yaitu wifi hotspot, Bluetooth v2.1, A2DP, USB OTG, dan juga microUSB.
Sedangkan untuk kebutuhan daya, OPPO Neo 3 disokong baterai berkapasitas 1.900 mAh. Dan untuk harganya, OPPO Neo 3 dilepas pada harga Rp.1.999.000.




thumbnail Title : OPPO Neo 3, Berbekal Fiture HSTT dan Memori Lebih Besar
Posted by : Unknown
Published : 2014-10-27T18:07:00+07:00
Rating : 5
Reviewer : 99 Reviews
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Pulsa Elektrik | Pulsa All Operator | Agen Pulsa Murah
Copyright © 2015. Maju Tronik Pulsa Murah 2015 - All Rights Reserved
Desain by Portal Info Pulsa Murah Published by Pulsa Murah
Proudly powered by Blogger